Lomba Agustusan Tingkat SD/MI

LOMBA AGUSTUSAN
Lomba 17-an selalu menjadi hal yang ditunggu-tunggu saat bulan Agustus tiba. Berbagai lomba yang unik dan seru digelar masyarakat menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia atau HUT RI ke-77 pada 17 Agustus 2022. Ada berbagai ide lomba Agustusan yang bisa dimainkan oleh semua kalangan, baik anak-anak, ibu-ibu, hingga bapak-bapak. Ide lomba Agustusan bisa berbentuk permainan hingga olahraga. Ada yang dapat dimainkan perseorangan atau pun tim.

Pada tahun ini Agustus 2022, Kelompok Guru PJOK Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo bekerjasama dengan Lembaga Pendidikan (Sekolah Negeri/ Swasta) yang ada  di Kecamatan Kendit mengadakan berbagai macam perlombaan diantaranya : Lomba Lari Cepat dan Lari Jauh Tingkat SD/MI, Lomba Gobak Sodor Tingkat SD/MI, Lomba Atletik Kids Tingkat SD/MI, Lomba Voli Mini Tingkat SD/MI, Lomba Gerak Jalan Tingkat SD/MI, Lomba Gerak Jalan Tingkat (SMP/MTS, SMK/MA, dan Umum).

“Tahun ini SD Negeri I Bugeman mengikutsertakan siswa kami dalam lomba-lomba tingkat SD yaitu, Lomba Sodor (Putra dan Putri), Lomba Voli Mini (Putra dan Putri), Lomba Lari Cepat dan Jauh (Putra dan Putri) dan terakhir Lomba Gerak jalan (Putra dan Putri). Pada lomba-lomba yang diikuti tahun ini, SD Negeri I Bugeman berhasil mendapatkan 1 piala yaitu Juara 3 pada Voli Mini Putri dan sangat disayangkan tim Voli Mini Putra SD Negeri I Bugeman hanya berhasil sampai semi final.
Semoga tahun depan SD Negeri I Bugeman mendapatkan piala yang lebih banyak lagi.
“Ucap Guru PJOK SD Negeri I Bugeman”